Jumat, 04 Desember 2009

Happy Ending di Akhir Tahun 2009

Alhamdulillah di Akhir Tahun 2009 ini kegiatan di Kantor Cukup padat, sehingga merupakan Salah Satu Semangat Bagi Kami untuk selalu Terus Belajar dan Belajar .....
Semoga ... :D.

Rabu, 04 November 2009

Alhamdulillah, .....

Alhamdulillah 2 minggu ini kegiatannnya adalah memberikan IHT di Pusat TIK UM dengan Materi IT Essential (PC Hardware and Sotware). IHT diikuti oleh 6 peserta (karyawan Administrasi TIK UM).

Kamis, 03 September 2009

Alhamdulillah Ramadhan, ... Telah Tiba ...

Alhamdulillah hari ini kita Umat islam sudah memasuki Ramadhan yang ke-13. Mudah-mudahan segala amal dan Ibadah kita selama ini diterima oleh Allah SWT....

Jumat, 07 Agustus 2009

Alhamdulillah, .... Sebentar lagi Puasa ...

Alhamdulillah saya sekeluarga masih diberikan Nikmat Keimanan, Keislaman, Sehat dll dari Allah SWT, sehingga masih dipertemukan di Bulan Sya'ban. Dalam hitungan hari [+- 14 hari lagi], Insya Allah kita akan dipertemukan dengan bulan Ramadhan. Semoga amalan2 bulan ramadhan tahun ini lebih baik daripada tahu-tahun sebelumnya. Marhaban Yaa Ramadhan ...

Kamis, 23 Juli 2009

Refreshing ke mBatu ...

Liburan 3 hari kemarin, saya sekeluarga sempatkan jalan2 ke batu dengan perjalanan +- 30 menit. Lumayan, .... bisa untuk menghilangkan kepenatan rutinitas kerja ...:D

Rabu, 24 Juni 2009

Wah, .... Lama Tidak Sempat nGeblog.

Ternyata mendaftar nGeblog itu memang gampang ya, tapi untuk memeliharanya [mengupdate] data terbaru dll terkadang malas. Hampir satu bulan ini saya tidak sempat untuk mengupdate Blog.....

Jumat, 05 Juni 2009

Workshop Joint Program P4TK-LPMP

Pada Tanggal 4-6 Juni 2009 di Hotel Orchid Batu Malang diselenggarakan Workshop Joint Program P4TK-LPMP. Acara dibuka secara resmi oleh Bapak Kepala Pusat P4TK/VEDC Malang. salah satu narasumber adalah Bapak Ir. Siswoyo, M.Si [Kabag Perencanaan PMPTK]

Senin, 04 Mei 2009

Alhamdulillah , ... dapat bertemu dengan bulan Mei 2009

Alhamdulillah, ...kita semua masih apat bertemu dengan bulan mei, artinya masih diberi kesempatan untuk dapat menghirup udara diawal bulan Mei 2009 ini. Aktifitas pertama pada bulan mei 2009 adalah Upacara bendera pada tanggal 2 mei 2009 di Lapangan VEDC Malang ...

Kamis, 30 April 2009

Sepi Di Kantor ...

Mulai Rabu-Jum'at pekan ini, di kantor agak sepi dan tidak seperti biasanya, karena sebagian karyawan sedang mengikuti workshop di Hotel Orchid Batu ...

Kamis, 23 April 2009

Kunjungan dari CISCO Indonesia ...


Hari Rabu 22 April 2009 kemarin, VEDC Malang dalam hal ini Departemen TI dikunjungi oleh tamu dari CISCO Indonesia. Tamu dari CICSO tersebut adalah : Bapak Kurnijanto, Ibu Christina Anthony yang merupakan Cisco Regional Program Development Manager, Asia Pasific dan Bapak Adhe. Acaranya adalah diskusi dan melihat perkembangan CISCO di RA VEDC Malang. Acara dimulai jam 14:00 WIB dan diakhiri jam 15:30 WIB.

Senin, 20 April 2009

Akhirnya ... Dapat mengikuti Fun Bike ...



Alhamdulillah Ahad 19 April 2009 kemarin, saya dapat mengikuti FUN BIKE yang diselenggarakan oleh KOSTRAD Singosari. Berangkat dari rumah jam 05:46 WIB dan dan start dari KOSTRAD dimulai tepat jam 06:30 WIB. Route tempuh untuk jalur panjang +- 20 km, sedangkan untuk jalur pendek +- 12 km. Medan yang dilaluipun cukup bagus [melalui jalan tanjakan, turunan curam, pedesaan, persawahan dan jalan kricakan/makadaman]. Alhamdulillah sampai FINISH, masih fit n sepeda pancalku juga baik-baik saja.

Diakhir pelaksanaan FB, diadakan undian dengan hadiah utama XENIA dan 1 Unit Rumah tipe 36.....

Jumat, 17 April 2009

Weekend Lagi ...

Insya Allah besok Sabtu dan Ahad Weekend lagi. He2, ... selamat berlibur ...semoga memberikan berkah dan manfaat bagi kita semua ...

Rabu, 08 April 2009

Libur Panjang


Hari Kamis - Ahad [8 - 11 April 2009], di kantorku dilaksanakan libur bersama bertepatan dengan libur pemilu, libur jum'at, libur sabtu dan ahad, sehingga klo dihitung total liburnya adalah 4 hari. Dalam liburan tersebut, Insya Allah ingin mudik ke Yogyakarta untuk berlibur selama 1-2 hari. Hari terakhir masuk kantor dalam minggu ini adalah Rabu 7 April 2009, agak santai karena kebetulan tidak ada jam mengajar. Meskipun tidak ada jam mengajar, tetapi sampai kantor tidak sampai telat [> jam 07:00 WIB]. Dengan jarak hanya +- 1 km, cukup aku tempuh dengan "Sepeda Onthel" ... Alhamdulillah sehat ..., KemringetS, ....

Jumat, 03 April 2009

Alhamdulillah ...Ketemu dengan hari Jum'at ... main Tennis ...


Alhamdulillah dihari yang cerah ini saya sekeluarga masih diberikan Kesehatan, Hidayah, Iman dan Islam dari Allah SWT. Pagi setelah shalat subuh kuisi dengan kegiatan bersih2 rumah, persiapan berangkat ke kantor dan jam 05:45 WIB dah berangkat ke kantor. Jum'at pagi diisi dengan kegiatan rutin, yaitu berupa olah raga. Sepeda Onthel dan Tennis akhir-akhir ini saya sedang tertarik padanya. Semoga tambah sehat, sehingga dapat menunaikan tugas dan tanggung jawab dengan baik "sebagai kholifah" di muka bumi ini sebagai bekal menuju negeri akherat nanti .....

Senin, 30 Maret 2009

Presentasi Proposal Inovasi 2009

Insya Allah besok selasa, 31 maret 2009 M saya dan teman2 akan mengikuti presentasi Inovasi DIPA 2009 di VEDC Malang. Kebetulan kamarin sempat membuat proposal untuk dipresentasikan besok siang ... Mohon do'a restunya ... semoga sukses n proposalnya diterima ...

Setelah memalui proses seleksi yang dilakukan oleh TIM 9 dari VEDC Malang, Proposal Inovasiku Alhamdulillah dinyatakan Diterima dengan syarat, dananya harus dikurangi. Ya, gpp yang penting dapat digunakan sebagai latihan pembelajaran membuat Trainer dan Bahan ajar baru ...

Sabtu, 28 Maret 2009

Main Tennis ...

Jum'at pagi kemarin, selama 2 jam [06:30 - 08:30] WIB, saya gunakan untuk main tennis. Lumayan kemringet, panas n wajah tambah item semua. Tapi lega, bisa kemringets ...

Senin, 23 Maret 2009

Bike2Work and Sport


Wah, ... bersepeda ternyata banyak manfaatnya loh. 1 Bulan terakhir ini, saya lebih senang naik "sepeda onthel" dibandingkan dengan naik "sepeda motor". Kebetulan, "gubug" saya dekat dengan kantor [klo line of sight, just 700 m, dan klo lewat jalan jaraknya +- 1 km]. Hal ini pernah saya ukur menggunakan speedometer dan juga via google earth.

Nah setelah saya menikmati bersepeda onthel, ternyata ada beberapa manfaat, antara lain :
1. Dapat membuang keringat, sehingga aakan membantu metabolisme tubuh.
2. Memperkuat stamina [klo staminanya gak kuat, mana bisa bersepeda], he222.
3. Menghemat BBM, tetapi menambah nafsu makan dan Minum.
4. Membakar kalori.
5. Menikmati alam sekitar [sepanjang perjalanan, kita dapat tolah-toleh sambil santai].
6. Membantu membentuk berat badan yang idel.
7. Mengurangi pencemaran udara akibat sisa pembakaran kendaraan.
8. Menyenangkan dan mengasyikkan [bagi yang suka].
9. Bangun Lebih Pagi, karena harus persiapan berangkat Pagi-Pagi ke Kantor.
10. dll ...

NB : Beberapa manfaat tersebut di ats adalah "bagi yang suka bersepeda", kalau yang tidak suka, mungkin komentarnya lain. .... He222 ...

Jumat, 20 Maret 2009

Jum'at Ceria ...

Alhamdulillah pada hari Jum'at 23 Rabiul Awal 1430 H ini, Allah masih memberikan kenikmatan berupa Iman, Islam, Ihsan, Kesehatan dll, sehingga saya masih dapat menjalankan aktifitas seperti hari biasa. Jum'at pagi, sehabis shalat subuh...kuisi dengan kegiatan "bertaman dan bersih2 rumah dan halaman". Jam 06:00 WIB mandi kemudian berangkat ke kantor untuk berolah raga. 3 minggu terakhir saya lagi "kesengsem" sama olah raga TENNIS. Kebetulan lapangan TENNIS VEDC berada tepat disisi timur Gedung TI lama. Alhamdulillah dapat "membuang keringat" selama +-2.5 jam [+- 15 game]. ....

Selasa, 17 Maret 2009

Mengajar D4 Network Security

Mulai awal maret 2009 ini, saya diberi tugas untuk menyampaikan materi tentang Network Security bagi mahasiswa D4 JP BA Malang. Ada sekitar 19 mahasiswa yang mengikuti perkuliahan tersebut ...

Senin, 16 Maret 2009

Pre Test Mata Kuliah Arsitektur dan Organisasi Komputer STIKMA


Hari Sabtu yang lalu 14 Maret 2009 di kampus STIKMA Malang, merupakan hari I untuk mengajar mata kuliah Arsitektur dan Organisasi Komputer untuk Mahasiswa Sem IV Jurusan TI. Hari I yang saya berikan adalah SAP, Pengantar ArsOrKom dan Terakhir saya beri Pre Test berkaitan dengan mata kuliah tersebut.

Pengawas UTS D3 PJJ


Ahad kemarin 15 Maret 2009 jam 07:30 - 12:00 WIB di gedung Timur lantai 4 bertugas sebagai pengawas UTS mata Kuliah bahasa Indonesia, PBO 5 dan bahasa Inggris. Banyak ulah mahasiswa yang aneh2, misalnya tanya kanan kirinya, nyontek buku dll. Nah beberapa alternatif agar mahasiswa tidak menyontek adalah :
1. Dipindah tempat duduknya.
2. No Device ON (HP, Laptop, PDA etc)
3. Semua buku dan catatan dikumpulkan di salah satu meja di bagian depan.
4. Tas juga dikumpulkan pada salah 1 meja atau tempat tertentu.
5. dll
6. dll ...

Ya, ... namanya juga mahasiswa ....

Kamis, 12 Maret 2009

Diklat Hari Ke 18 ....

Diklat pada hari ke 18 bagi TNI AD ini materinya adalah membuat Email, Blog dan Mendaftar ke Facebook ...

Rabu, 11 Maret 2009

RIPTIK PMPTK

Pagi ini, Rabu 11 Maret 2009 di VEDC Malang didatangi oleh Surveyor dari PMPTK berkaitan dengan RIPTIK PMPTK 2010-2014. Dari Departemen TI, kebetulan saya ditunjuk untuk mewakili diskusi tentang RIPTIK tersebut. Ada beberapa item yang menjadi agenda untuk RIPTIK tersebut, antara lain :
1. Pengembangan SDM.
2. Pengembangan Insfrastruktur Jaringan
3. Tata Kelola [landasan Hukum/dasar hukum]
4. ....
5. ....

Senin, 09 Maret 2009

Liburan 3 Hari

Alhamdulillah,... pada akhir ahad pertama di bulan Maret ini ada liburan selama 3 hari (sabtu, ahad dan isnin). Kegiatan liburan diisi dengan Pengajian di Masjid Assalaam, Pertemuan rutin PRM dan juga menyelesaikan beberap pekerjaan kantor. Semoga ...tetap semangat, sehat dan selalu istoqomah ...

Kamis, 05 Maret 2009

Peresmian Masjid Assalaam


Alhamdulillah atas Rahmat, taufiq dan Hidayah dari Allah SWT, peresmian masjid Assalaam Arjosari dapat dilksanakan sesuai jadwal. Kegiatan peresmian masjid Assalaam dilaksanakan pada hari Ahad 4 Rabiul Awal 1430 H dan dihadiri oleh :
1. Pimpinan Pusat Muhammadiyah, dalam hal ini dihadiri oleh Bpk. Prof. A. Malik Fadjar, M.Sc.
2. Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Propinsi Jawa Timur
3. Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Malang
4. Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kecamatan Blimbing
5. Pimpinan Ranting sekecamatan Blimbing
6. Perwakilan dari Nahdlatul Ulama
7. Takmir masjid di lingkungan Arjosari
8. Jama'ah, Warga Muhammadiyah, Simpatisan di Wilayah Arjosari dan sekitarnya.

Kegiatan pesesmian masjid Assalaam ersebut dengan agenda sebagai berikut :
1. Pembukaan.
2. Pembacaan Gema Wahyu Illahi.
3. Sambuatan dari Pimpinan Ranting Muhammadiyah Arjosari sekaligus Progress Report pembangunan serta perkembangan masjid Assalaam.
4. Sambutan dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Malang.
5. Sambutan dari Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur.
6. Acara inti dari PP Muhammadiyah, dilanjutkan dengan Peresmian Masjid Assalaam yang ditandai dengan Penandaanganan Prasasti, oleh Bapak. Prof. Dr. A. Malik Fadjar, M.Sc.
7. Penutup dan Do'a.
Jumlah jama'ah yang hadir +- 250 orang. Acara dimulai jam 12:00 WIB dan selesai jam 13:45 WIB.

Info selengkapnya tentang Masjid Assalaam ada di http://assalamarjosari.blogspot.com

Senin, 23 Februari 2009

Mengajar DIklat IT Essential 4.0



Mulai tanggal 16 Februari - 13 Maret, saya dan teman-taman TI menghandle Training IT Essential 4.0. Training kali ini pesertanya adalah dari TNI Angkatan Darat dengan jumlah peserta sebanyak 7 orang. Kegiatan dimulai jam 13:00 - 17:00 WIB sampai 1 bulan ke depan. Materi yang diberikan adalah :
1. Introduction to the Personal Computer
2. Safe Lab Procedures and Tool Use
3. Computer Assembly – Step by Step
4. Basics of Preventive maintenance and Troubleshooting
5. Fundamental Operating Systems
6. Fundamental Laptops and Portable Devices
7. Fundamental Printer and Scanners
8. Fundamantal Networks
9. Fundamental Security
10. Communication Skills
11. Advanced Personal Computers
12. Advanced Operating Systems
13. Advanced Laptops and Portable Devices
14. Advanced Printer and Scanners
15. Advanced Networks
16. Advanced Security
Materi pada hari pertama adalah Introduction to the personal computer, dilanjutkan dengan Registrasi perserta ke alamat http://cisco.netacad.net. Hari-hari berikutnya adalah memberikan materi setiap chapter serta ujian secara On Line. Praktikum yang dilakukan berupa Bongkar Pasang Komputer, Install, Troubleshooting dan lain-lain.

Selasa, 10 Februari 2009

Belajar Main Tennis

Akhir-akhir ini (awal bulan februari 2009), saya tertarik dengan olah raga Tennis Lapangan. Setiap sore sehabis jam kantor (+- 1.5 jam) saya gunakan untuk olah raga Tennis dan diajari oleh Bapak Drs. Astu Widodo. Enak memang di badan, jadi kringetan, fresh, makan habis banyak .... wah pokoknya sehat deh....
Pada awal latihan, diajari tentang bagaimana memegang raket secara benar, memukul bola, gerakan kaki dan tangan, posisi badan dll ... Semoga guruku tennis tidak bosan-bosan untuk mengajariku belajar main tennis ...

Jumat, 06 Februari 2009

Perjalanan Pulang Tugas di Bontang




Setelah 3 minggu terakhir tugas di Bontang, akhirnya pada tanggal 4 Februari 2009 saya sudah kembali ke Kota Malang dimana saya "ber-basecamp". Perjalanan dari Bontang ke Balikpapan, kamitempuh dengan perjalanan Darat, karena akan "mampir" di kecamatan SANGA-SANGA. Dari Bontang berangkat jam 06:00 WITA, kemudian singgah di rumah makan daerah PIR. Sempat singgah juga di tepian sungai mahakam untuk membeli kerupuk "AMPLANG" kesukaan anakku "AZKA NABILAH AZZAHRA'". Sepanjang perjalanan dari SANGA-SANGA sampai Balikpapan, kami melewati daerah tambang dan tepian sungai dan laut. Beberap foto sempat kami dokumentasikan ... Selamat tinggal Bontang, Samarinda, Sanga-Sanga, Balikpapan ....

Senin, 02 Februari 2009

Detik-Detik Akhir Tugas di Bontang


Akhir bulan Januari 2009, menurut surat tugas yang saya terima dari VEDC Malang adalah masa terakhir tugas di WS Kota Bontang. Kegiatan terakhir yang kami lakukan adalah IHT di SMP N I Bontang sebagai Sekolah Rintisan Berstandar Internasional. Ada 4 kegiatan yang kami laksanakan, yaitu :
1. IHT Contextual Teaching and Learning (CTL)
2. IHT Penelitian Tindakan Kelas (PTK)
3. IHT Sistem Manajemen Mutu (SMM) ISO 9001:2008
4. IHT Pembuatan Media Pembelajaran (Flash)

Semoga selama kami bertugas di Bontang akan memberikan manfaat bagi Perkembangan Pendidikan khususnya di Kota Bontang dan Sekitarnya. Sebelum acara berakhir, sempat foto bersama dengan Kepala Sekolah SMP N I Bontang (Bapak Badi, S.Pd).

Kamis, 29 Januari 2009

Makanan Khas Bontang


Sejak pertama kali ke Bontang, saya masih bingung tentang makanan khas di kota ini, karena setelah saya muter-muter banyak saya jumpai makanan Khas Jawa. Nah .... setelah jalan-jalan ke Bontang kuala, terlihat ikan asin dan Terasi yang konon menurut informasi dari penjualnya khas bontang adalah Terasi dan Rumput laut.

Senin, 26 Januari 2009

Jalan-Jalan Ke Samarinda Lagi ...

Hari ahad 25 Januari 2009 kemarin sempat jalan-jalan ke Samarinda lagi. Tujuannya adalah ke tempat saudara mertua untuk mengantarkan titipan dari jawa. Dari Bontang berangkat jam 06:15 WITA dan sampai samarinda jam 09:30 WITA. Mulai dari PIR, kabut tebal dan hujan gerimis menyertai sampai ke kota samarinda ....

Jumat, 23 Januari 2009

Tugas di Bontang Lagi ...


Orang kaltim bilang, "klo pernah minum air sungai mahakam, katanya nanti akan kembali ke kaltim lagi". Kata-kata ini sepertinya ada benarnya, minimal yang menyangkut dengan diri pribadi saya. Bulan Juni 2008 yang lalu saya tugas di Bontang, kemudian kembali ke malang pada awal bulan Agustus. Akhir agustus kembali ke Bontang lagi dan Akhir November 2008 kembali ke malang lagi. Terus pada pertengahan Januari 2009, ternyata tugas ke Bontang lagi dan insya Allah nanti pulang ke Malang pada Awal Februari 2009. Dalam perjalanan menuju Bontang, saya sempatkan istirahat dan shalat di Islamic Center Samarinda.

Nah .... tahun 2009 ini ada permintaan Workstation lagi untuk Kota Bontang. Waktunya Insya ALlah sekitar bulan Mei - Juni 2009 ....

Sabtu, 17 Januari 2009

Kunjungan Ke PKT Bontang


Pada hari Kamis, 15 Januari 2009 yang lalu, saya bersama teman-teman VEDC malang (Siyamta, Pak Ketut, Pak Faha, Pak Rugianto dan Pak Sukaini) berkunjung ke Pabrik Pupuk PKT Bontang. Disana sempat singgah di Hotel Equator. Kegiatan di PKT adalah Presentasi tentang VEDC Malang. tangapan dari PKT (bagian SDM) sangat antusias dan dalam waktu dekat Insya Allah akan mengirimkan karyawannya untuk training di VEDC Malang, khususnya yang berkaitan dengan Alat Berat, Mesin/Las, PLC dan Otomotif.

Sempat kunjungan ke Bengkel, Pabrik Pembuatan UREA, AMONIAK, Bantalan REL KA (pesanannya INKA) dll. Pokoknya besar deh ....

Jumat, 16 Januari 2009

Pelaksanaan Kegiatan MonEv Program Pemberdayaan KKG/MGMP dalam Pemanfaatan ICT


Tangal 12 dan 13 Januari 2009 yang lalu saya melakukan Monev ke Dinas Pendidikan Kabupaten Madiun dan Tulungagung. Dikedua Dinas Pendidikan tersebut, saya melakukan wawancara dengan 10 responden berkaitan dengan Pelaksanaan Program Pemberdayaan KKG/MGMP dalam Pemanfaatan ICT. Kegiatan dimulai dengan wawancara yang bersifat umum dan ringan, kemudian membagikkan kuesioner standar yang telah dibuat oleh LPPM ITB. Data tersebut kemudian saya rekap dan saya kirimkan ke ITB secara soft dan hardnya.

Minggu, 11 Januari 2009

"Ngetes Dhengkul" ...

He2 .... ini adalah bahawa Jawa. Mungkin bagi saudara yang tidak dapat berbahasa Jawa, tidak akan tahu arti dari "Ngetes Dhengkul" tersebut. Pada hari Sabtu 10 Desember 2009 kemarin, saya mencoba naik sepeda pancal ke aras timur Kab Malang, tepatnya ke PAKIS. Dari arjosari, jaraknya sekitar 10 KM. Saya berangkat jam 07:00 WIB, muter-muter ARAYA dan selanjutnya ke arah PAKIS. Ya ... lumayan kemringet, dan terasa masih "entheng" untuk mengayuh sepeda pancalku. Setelah muter-muter agak lama, akhirnya pulang kerumah sudah jam 10:30 menit. Jadi lumayan (3.5 jam muter-muter naik sepeda pancal) ....

Jumat, 09 Januari 2009

Kegiatan MonEv Program Pemberdayaan KKG/MGMP dalam Pemanfaatan ICT


Pada pertengahan bulan Desember 2008 - Awal bulan Januari 2009, saya dimintai tolong oleh LPPM-ITB untuk menjadi Surveyor pada kegiatan tersebut. Surat tugas yang diberikan kepada saya waktu itu ditandatangani oleh Sekretaris Dirjend PMPTK (Bapak Ir. Giri Suryatmana). Setelah saya mendapatkan Surat Tugas trsebut, kemudian saya berkoordiasi dengan bapak Kepala Departemen TI, Kabag Kepegawaian dan Bapak Kepala Pusat P4TK/VEDC Malang. Kebetulan saya mendapat jatah di Institusi Penyelenggara (UM), kabupaten Madiun dan kabupaten Tulungagung. pada pelaksanaannya nanti saya akan mewawancarai dan memberikan questioner kepada para responden yang telah ditentukan oleh pihak LPPM-ITB.

Langkah yang saya lakukan adalah menghubungi Contact Person di LPMP Jawa Timur, kemudian menghubungi Institusi Penyelenggara (UM), menghubungi dan datang ke Kabupaten Madiun dan Tulungagung. Kontak Person di LPMP adalah Bapak Kristono, kemudian di UM adalah Bapak Drs. Andoko, MT (PD I), sedangkan di Kabupaten adalah Bapak Kepala Dinas Setempat. Semoga "amanah" yang diberikan kepada saya, dapat saja jalankan dengan baik dan benar sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan...

Jum'at Sehat dan Gembira

He2 ... pagi ini saya berangkat ke Kantor (VEDC Malang) menggunakan sepeda pancal. Dengan udara yang masih segar dan sejuk (dari rumah jam 06:20) kutelusuri jalan Teluk Pelabuhan Ratu, Jalan Teluk Etna, Jalan Raden Intan, Jalan Teluk Mandar dan Akhirnya sampailah VEDC Malang. Sehat memang pagi-pagi naik sepeda pancal, udara masih sejuk dan segar, bebas polusi akibat pembakaran bahan bakar (dari sepeda sendiri) dan yang jelas tambah "kemringet".

Insya Allah dalam waktu dekat saya (yamta) ingin menyusuri jalan-jalan desa di kota Malang dengan sepeda pancal.

Kebetulan Kamis kemarin ketemu dengan Bapak Saiful Karim dan beliaunya mengajak untuk touring , ke Karang Ploso via Singosari. He2 .... tantangan baru neeh. 12 tahun yang lalu saya memang suka sepedaan dengan jarak 30 - 60 KM, .... sekarang masih kuat tidak ya?? Insya Allah .... kuat ...., Bismillah ....

Selasa, 06 Januari 2009

Belajar Naik Sepeda Lagi

Akhir tahun 2008 / Awal tahun 2009 ini saya berencana mau menyenangi kegiatan dunia "sepeda onthel" lagi. Sejak tahun 1993 - 1998 setiap hampir hari saya naik sepeda untuk berangkat dan pulang dari kuliah dengan jarak +- 10 Km (PP). Setiap hari sabtu sore saya naik sepeda dari Jogja (Jalan magelang Km 4.5) sampai Girimulyo (daerah Kulon Progo) dengan jarak +- 30 km, dan hari Ahadnya kembali dari Girimulyo ke Jalan Magelang. Sepeda yang saya gunakan waktu itu adalah sepeda pinjaman dari Pak Lik Sukardjono (terakhir bekerja di DPU Wates, Kulon Progo).

Nah ... akhir-akhir ini saya tertarik lagi dengan "dunia sepeda onthel" (orang jogja bilang) atau "sepeda pancal" (orang jatim bilang). Alhamdulillah dengan uang yang ada di tangan saya, saya tertarik dengan sepeda POLYGON ASTROZ warna Biru Putih. Semoga dengan Amanah berupa sepeda ini, saya lebih sehat, lebih giat dalam bekerja, lebih rajin ke kantor dan masjid ....

Kamis, 01 Januari 2009

Selamat Tahun Baru 2009 M

Alhamdulillah, tadi malam kita semua masih diberi kesempatan oleh Allah SWT untuk bertemu dengan tahun baru 2009 M. Berbagai kegiatan/aktifitas dilakukan oleh orang-orang di muka bumi. Saya yang kebetulan tinggal di Arjosari, tadi malam menyambut tahun baru dengan acara bakar jagung di masjid Assalaam Arjosari. Alhamdulillah teman-teman di Assalaam mengadakan acara "melekan" untuk menyambut tahun baru 2009 M dengan sederhana n tanpa hingar bingar mercon, tetapi cukup dengan ngobrol ringan, bakar jagung, minum wedang jahe, makan pisang goreng, tahu goreng dan weci.

Semoga tahun Baru 2009 M ini lebih baik daripada tahun-tahun sebelumnya dan kadar Keimanan serta Ketaqwaan kita terhadap Allah SWT akan semakin meningkat.