Alhamdulillah, saya sekeluarga masih diberikan berkah berupa Umur Panjang, Kesehatan dll sehingga masih dapat bertemu dengan bulan Ramadhan dan Insya Allah Hari Raya Idul Fitri 1429 H tahun ini. Seperti biasa, pada lebaran 1429 H ini saya sekeluarga Insya Allah akan pulang Kampung, tepatnya di daerah Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Alhamdulillah pula pada liburan kali ini bertepatan dengan Hari Ulang Tahunku, tepatnya tanggal 26 September XXXX. Ya ... ini merupakan anugrah yang diberikan oleh Allah SWT kepada saya sekeluarga. Bisa liburan dan lebaran di kampung, berkumpul dengan seluruh keluarga di kampung [Bapak, Simbok, Kakakku berdua, serta 4 cucu orang tauku]. Insya Allah dari Malang-Yogyakarta, saya sekeluarga akan menaiki bus ZENA jurusan Malang-Purwokerto.
Mohon do'a dan Restunya semoga Ramadhan tahun ini lebih baik daripada tahun kemarin, Perjalananku lancar dan kita kembali Fitrah di hari yang Fitri nanti...
:: yamta::
Yamta'S Blog ... merupakan sebagian "Catatan Kecil" tentang Aktifitas atau Informasi yang saya Peroleh dari Berbagai Sumber ...
Jumat, 26 September 2008
Rabu, 24 September 2008
IHT Pembuatan Blog Bagi Manager dan Sekretaris Workstation 2008
Hari Selasa dan Rabu, 23 dan 24 September 2008 di Gedung SGB lantai I VEDC Malang dilakukan IHT tentang Pembuatan Web Blog. Tujuan dari IHT ini adalah agar semua Lokasi WS yang dimiliki oleh VEDC Malang sejumlah 14 Lokasi mempunyai Alamat Web Blog. Acara secara resmi dibuka oleh bapak. Dr. Bambang Triono, MM, dengan jumlah peserta sekitar 25 orang. Pemberian Materi ini di pandu oleh Siyamta dari Departemen TI VEDC Malang. Materi yang disampaikan antara lain :
1. Image editing menggunakan PhotoFiltre
2. Pembuatan blog menggunakan free Provider Blogspot.com
2. Upload Tulisan
3. Upload Gambar / Foto
4. Menambahkan Jam / Clock dari URL http://clocklink.com
5. Menambahkan jumlah visitor, dalam bentuk FEED dan MAP dari URL http://feedjit.com.
6. Experiment dari masing-masing blogger
Hasil IHT adalah terbentuknya web blog disetiap Workstation... semoga ...
:: yamta ::
Minggu, 14 September 2008
Azka .....
Pelatihan Ramadhan 1429 H
Tanggal 13 dan 14 September 2008 di VEDC diselenggarakan Training berkaitan dengan MR Komputer dan Pembuatan Blog. Training ini dilakukan di departemen 70 dan diikuti oleh +- 18 peserta. Para peserta training berasal dari Pondok dan Remaja Islam Masjid daerah Malang dan sekitarnya. Setiap perserta diwajibkan untuk membuat Web Blog pribadi. Pada hari ke-2 perserta diklat jumlahnya berkurang karena ada kegiatan lain ...
:: yamta ::
:: yamta ::
Langganan:
Postingan (Atom)